4. Rambut yang kaku
Karena merasa rambut bakalan lemas, kita jadinya memakai terlalu banyak hairspray. Padahal, rambut yang kaku karena hairspray bakalan membuat kita jadi terlihat lebih kuno, lho.
5. Poni terlalu rata
Yang perlu kita ketahui, enggak semua orang bisa tampil menarik dengan poni rata, girls. Kebanyakan orang yang tampil dengan poni terlalu rata bakalan terlihat lebih tua.
Jadi jangan langsung memutuskan untuk menggunting poni kita jadi rata, ya. Kalau pun ingin mencoba, cobain dengan fringe bangs yang tipis dulu aja, deh.
(Baca juga: 10 Gaya Rambut Nanggung Terbaru Seleb Hollywood Ini Bikin Pengin Potong Rambut!)
6. Super curly hair
Rambut curly memang bagus, girls. Tapi kalau terlalu keriting, kita malah bakalan terlihat sangat kuno dan ketinggalan zaman, lho.
Tapi bukan berarti kalau kita terlahir dengan rambut keriting, kita terlihat tua, nih. Kalau kita punya rambut curly asli, penampilan kita bakalan lebih natural, lho. Jadi, enggak perlu minder!
7. Rambut super mengembang
Punya rambut tipis enggak jadi alasan kita harus membuat rambut sangat mengembang, lho. Memberikan volume yang sesuai bisa membuat kita terlihat lebih fresh. Sebaliknya, kalau rambut terlalu mengembang, kita malah bakal dicap terlalu ketinggalan zaman!
8. French twist
Kisah Yessiow dan Samsung Merayakan Harmoni Dua Budaya Lewat Galaxy Wrap Melting Pot Nusantara x Hangul
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR