Sebagai cewek, kita perlu tahu mengetahui soal organ intim yang kta miliki seperti vagina dan payudara. Soal anatomi payudara sendiri, enggak semuanya kita pelajari di sekolah. Jadi, supaya kita lebih paham lagi terhadap organ kita ini, yuk telusuri 16 pertanyaan seputar payudara yang akhirnya terjawab.
(Baca juga: Sebelum Jatuh Cinta Sama Cowok Taurus, Kamu Wajib Tahu 7 Kepribadiannya)
Kapan payudara kita mulai tumbuh? Kebanyakan payudara seorang cewek mulai tumbuh saat dia berusia 9-10 tahun, meski waktu tumbuhnya secara tepat tergantung dari etnis dan banyak faktor lainnya.
Kapan payudara kita berhenti tumbuh? Sekitar umur 14 tahun, tapi ada juga yang berhenti tumbuh sekitar umur 20an.
Apa saja yang terkandung dalam payudara? Kebanyakan kelenjar lemak
Apakah payudara seorang cewek bisa sama ukurannya dengan ibu atau saudara perempuan kandungnya? Ada kemungknan hal tersebut bisa terjadi, ada juga yang tidak.
Apakah normal jika satu payudara berukuran lebih besar dengan yang satunya? Hal ini sangat normal, bahkan memang kebanyakaan perempuan memiliki ukuran payudara yang asimetris atau besar sebelah.
Kalau menginsumsi pil KB, apakah payudara bisa menjadi lebih besar? Pil KB sama sekali tidak memberi pengaruh langsung pada perubahan ukuran payudara. Kalau kita mendengar seseorang mengatakan bahwa ukuran payudara mereka menjadi lebih besar setelah mengonsumsi pil KB, mungkin hal tersebut adalah dampak dari naiknya berat badan.
Apakah wajar jika kita memiliki bulu di puting payudara? Wajar. Kita bisa mencabutnya jika mengganggu. Tapi jika bulu yang tumbuh terlalu banyak, segera hubungi dokter
Kenapa bentuk puting setiap orang berbeda? Sama seperti wajah, puting payudara juga berbeda satu sama lain, mulai dari ukuran, warna, hingga bentuknya.
(Baca juga: 5 Zodiak Yang Paling Cepat Jatuh Cinta. Kamu Termasuk Juga?)
Apa artinya jika puting payudara mengeras? Puting payudara mengandung banyak ujung syaraf, yang artinya puting bisa mengeras akibat merespon kondisi di sekitarnya seperti suhu dingin atau sentuhan.
Apakah wajar kalau puting payudara seorang cewek enggak pernah mengeras? Bukan masalah, karena setiap orang memiliki kondisi yang berbeda.
Apakah ada hubungan antara ukuran payudara dan sensitifitas seseorang? Tidak ada yang mengetahui apa penyebab dari sensitifitas seseorang. Ukuran payudara juga bukan menjadi faktor yang mempengaruhi hal tersebut.
Mengapa payudara bisa nyeri saat sedang mengalami siklus menstruasi?
Saat siklus menstruasi berlangsung, hormon kita akan keluar menuju aliran darah yang dapat menstimulus jaringan pada payudara dan berakibat nyeri.
Jika muncul benjolan pada payudara apakah itu kanker? Setidaknya kurang dari 5% seseorang bisa terkena risiko kanker payudara jika usia mereka di bawah 40 tahun. Kebanyakan benjolan tersebut tidak menyebabkan risiko kanker dan merupakan hal yang wajar. Tapi untuk mencegah kemungkinan buruk, enggak ada salahnya kalau kita segera memeriksakan diri ke dokter.
Apakah memeriksa payudara secara rutin penting? Tidak semua dokter setuju bahwa pemeriksaan payudara rutin bermanfaat untuk kondisi payudara seseorang. Tapi enggak ada salahnya kita memeriksakan secara rutin supaya bisa sesegera mungkin menyadari perubahan-perubahan tidak wajar pada payudara kita.
Apakah mengecilkan atau membesarkan payudara untuk cewek berusia di bawah 18 tahun diperbolehkan? Tergantung. Jika dokter melihat alasan medis yang diperlukan, atau jika secara fisik dan mental dia mampu melakukan operasi tersebut, maka dokter akan mempertimbangkannya.
Apakah tindik di puting payudara aman? Jangan asal melakukan tindik di sembarang tempat. Teliti terlebih dahulu apakah fasilitas yang mereka tawarkan memiliki lisensi, dan apakah alat yang digunakan selalu dalam keadaan steril, terutama jarum yang digunakan. Risiko seperti infeksi, kerusakan pada syaraf, atau puting yang terluka bisa terjadi jika kita enggak memperhatikan hal-hal tersebut. Waspadai juga reaksi alergi yang bisa disebabkan dari bahan perhiasan yang digunakan sebagai tindik.
(Baca juga: 7 Gerakan yang Tanpa Disadari Kita Lakukan Di Depan Cowok Yang Kita Suka)
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR