Agar kulit wajah terhindar dari berbagai masalah, tentunya kita harus menjaga kebersihannya sebaik mungkin. Salah satu caranya adalah dengan rajin mencuci muka menggunakan facial wash.
Namun, apakah sabun cuci muka yang selama ini kita gunakan sudah tepat dan sesuai dengan kebutuhan kulit kita? Berikut 5 tanda yang wajib kita sadari jika menggunakan sabun cuci muka yang tidak cocok dengan kulit kita.
(Baca juga: Perbedaan Pencuci Muka Bentuk Foam, Gel Facial Wash, Cleansing Balm, Water, dan Oil)
Mudah berminyak
Jika kulit wajah kita mudah berminyak tak lama setelah mencuci muka, kita perlu mengantisipasi kemungkinan formula sabun cuci muka yang kita gunakan ternyata tidak cocok dengan kulit kita.
Iritasi
Berhati-hatilah dengan sabun cuci muka yang bertekstur kasar karena dapat membuat kulit lecet dan perih, terutama bagi pemilik kulit sensitif.
(Baca juga: Jerawatan? Yuk Pakai 8 Sabun Muka Khusus Jerawat di Bawah 50 Ribu Ini Supaya Wajah Jadi Bersih!)
Muncul banyak jerawat
Jika kulit wajah kita terus mengalami breakout, hal ini dapat menandakan bahwa sabun cuci muka kita bisa saja bekerja lebih banyak daripada yang seharusnya pada kulit kita.
Kulit terasa kencang
Jangan anggap sepele jika kulit kita mulai terasa kencang setelah mencuci muka ya, girls! Tanda ini dapat mengindikasikan bahwa sabun cuci muka kita terlalu kering untuk tipe kulit kita.
Penulis | : | Shafina Rahmanida |
Editor | : | Shafina Rahmanida |
KOMENTAR