Saking terang-terangannya, adegan PPLs di film I, Robot ini bisa jadi iklan sendiri nih.
(Baca juga: Product placements engga sesuai tempatnya di drama Korea)
The Internship
Meski emang brand Google jadi setting yang mendasari cerita, tapi cara film mempromosikannya dirasa terlalu berlebihan. Mulai dari pamer mengenai kehebatan Google hingga berdiri langsung di depan logo Google kapan pun dimungkinkan, The Internship enggak terasa seperti film beneran.
Transformers: Age of Extinction
Saat karakter Joshua (Stanley Tucci) mendemonstrasikan kemampuan sebuah elemen yang bisa berubah bentuk sesuai dengan imajinasinya. Elemen tersebut berubah menjadi speaker brand Beats Pill.
The Amazing Spider-Man
Apa sih mesin pencari paling mutakhir dan sering digunakan dalam beberapa tahun terakhir ini? Tentunya Google. Tapi Peter Parker, salah satu pahlawan Marvel paling jenius justru memilih menggunakan Bing.
Little Nicky
Selain menunjukkan logo brand makanan cepat saji ayam goreng Popeye dalam satu layar penuh, karakter Nicky juga berucap, “Ayam Popeye luar biasa banget rasanya.”
(Baca juga: 7 kesalahan dalam film Indonesia yang mungkin enggak kamu sadari)
Penulis | : | Putri Saraswati |
Editor | : | Putri Saraswati |
KOMENTAR