Enggak bisa dipungkiri ya girls bahwa publik figur di Korea Selatan hampir memiliki visual yang menawan. Enggak terkecuali dengan atlet di negara tersebut. Salah satu atlet Korea Selatan yang memiliki visual menawan ialah Kim Yo Han. Ia merupakan atlet voli Korea Selatan. Berikut 7 fakta seru tentang Kim Yo Han yang cocok jadi idola:
(Baca juga: 5 Restoran Korea di Palembang yang Mungkin Didatangi Atlet Korea Selama Asian Games 2018)
Lahir di Gwangju
Kim Yo Han lahir di Gwangju, Korea Selatan pada 16 Agustus 1985. Saat ini ia berusia 32 tahun. Ia satu halaman dengan J-Hope ‘BTS’ di Gwangju, girls.
Debut sebagai atlet voli
Kim Yo Han pertama kali bermain sebagai atlet voli di tahun 2005. Saat itu, ia merupakan mahasiswa Inha Univeristy. Namun, karena bakatn Kim Yo Han yang menonjol, ia akhirnya bergabung dalam Tim Nasional Voli Putra U-21. Saat itu, memang usia Kim Yo Han baru 20 tahun.
Langsung mendapatkan medali emas
Satu tahun setelah debut sebagai pemain Tim Nasional Voli Putra U-21 Korea Selatan, Kim Yo Han langsung bergabung dengan Tim Nasional Voli Putra Korea Selatan. Saat itu, Korea memenangkan medali emas dan ia berada di tim tersebut!
Julukan Kim Yo Han
Dilansir dari koreaboo.com, Kim Yo Han bersama dengan Moon Sung Min mendapat julukan Ulzzang Volley Ball Boys karena visual dan popularitas mereka di antara publik Korea Selatan.
(Baca juga: 10 Seleb Korea Baru yang Akan Semakin Terkenal dan Bersinar di 2018. Idola Kamu Termasuk?)
Baru sekali berpindah tim
Dengan posisi sebagai Middle Blocker, Kim Yo Han ternyata baru berpindah tim satu kali. Dari 2007 hingga 2017 ia bergabung dalam LIG Greaters, namun mulai 2017, ia bergabung dengan Ansan OK Savings Bank. Nomor 5 tetap menjadi nomor kebesarannya.
Prestasi pribadi
Cowok yang memiliki tinggi 2 meter ini memiliki prestasi pribadi. Salah satu prestasi yang paling diingat ialah Kim Yo Han mendapatkan Most Valuable Player di KOVO Cup tahun 2012.
Cedera hebat
Selama musim 2010/2011, Kim Yo Han pernah mengalami cedera hebat yang membuatnya enggak bisa bermain. Ia mengalami cedera ligamen di kakinya. Meskipun begitu, ia tetap berusaha bermain meskipun hanya bisa mencetak 20 poin sepanjang musim. Pekerja keras ya, girls!
(Baca juga: 6 Karakter Cowok Menyebalkan Namun Bikin Jatuh Hati di Drama yang Sudah Tayang 2018 Ini)
Cara Mengetahui Personal Color Agar Lebih Percaya Diri Bersama Wardah, Cuma di Cosmetic Day 2024!
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR