Sudah menjadi hal yang lumrah kalau di industri hiburan apalagi di dunia Kpop kita melihat idola kita mewarnai rambutnya.
Enggak cuma blonde tapi bisa diwarnai warna yang super colorful seperti rainbow, ombre dan warna cerah hingga warna bold lainnya dengan gaya yang juga enggak biasa. Bukan hanya idol cewek tapi juga idol cowok.
(Baca juga: 5 Rekomedasi Hair Mask Ini Mampu Mempertahankan Warna Cat Rambut Kita)
Dilansir dari Allure, ternyata ada beberapa alasan Kpop idol itu mewarnai rambutnya. Intip, yuk!
1. Mewarnai rambut itu tanda comeback
Pernah lihat enggak idol kita pakai topi atau beanie saat di bandara? Terus terlihat kalau mereka ganti gaya rambut atau warna rambut?
Bisa jadi mereka kasih kode ke kita kalau mereka akan comeback dalam waktu dekat.
2. Sebagai konsep album atau single
Warna rambut itu bisa diidentikan dengan konsep album yang akan dikeluarkan. Misalnya, saat BTS mengeluarkan album Love Yourself:Tear dengan lagu Fake Love.
Lagu ini bercerita tentang broken heart sehingga konsep yang cocok adalah menggunakan warna gelap.
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR