4. Stress
Stres menjadi faktor dari berbagai masalah yang muncul di wajah dan salah satunya adalah munculnya komedo.
Tidak hanya itu stress yang berlebihan juga akan memperngaruhi kesehatan kulit kita secara menyeluruh.
5. Kurang Minum Air Putih
Mengkonsumsi air putih tidak hanya baik untuk tubuh dan peredaran darah. Dengan mengonsumsi air putih kita bisa menjaga kesehatan kulit dari dalam.
Minum air putih secara teratur juga akan memberikan kelembapan pada kulit kita.
6. Makan Makanan yang Berminyak
Produksi minyak berlebih di wajah, dapat terjadi karena kita terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang berminyak.
Untuk itu, kita perlu untuk mengurangi konsumsi makanan yang mengandung minyak dan memperbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan untuk mencegah timbulnya komedo.
(Baca juga: 8 Produk yang Ampuh Menghilangkan Komedo Membandel)
7. Cuaca Buruk
Salah satu faktor eksternal yang memengaruhi munculnya komedo pada wajah adalah karena debu dan polusi. Debu dan polusi dapat memberikan pengaruh negatif pada kulit kita.
Tidak hanya itu jika wajah kita secara langsung terkena paparan sinar matahari, juga akan memicu pertumbuhan komedo di area hidung.
Kita perlu menggunakan produk yang mengadung SPF untuk menghindari kulit terpapar langsung sinar matahari.
Penulis | : | Ifrani Rani |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR