Disutradarai Angga Dwimas Sasongko, Wiro Sableng 212 merupakan film Indonesia yang sudah sangat diantisipasi penggemarnya.
Apalagi, film yang diangkat dari serial dan novel legendaris karya anak bangsa ini merupakan film Indpnesia pertama yang akan diproduksi oleh Fox International Production yang merupakan anak perusahaan dari 20th Century Fox.
Wiro Sableng 212 bercerita mengenai kisah pendekar kocak bernama Wiro yang terkenal dengan Kapak 212-nya.
Menariknya lagi, film ini akan dibintangi oleh Vino G Bastian, aktor dan juga anak dari pengarang cerita Wiro Sableng.
(Baca juga : Intip Isi Akun Instagram Satu-satunya Keluarga Kerajaan Inggris!)
Nah, selain Wiro Sableng ternyata Indonesia juga punya 4 superhero lain yang enggak kalah keren lho, girls! Siapa saja sih mereka? Yuk disimak!
Si Buta dari Gua Hantu
Si Buta dari Gua Hantu adalah karakter utama dalam serial cerita silat yang diciptakan oleh komikus Ganes TH dari Indonesia pada tahun 1960-an.
Komik ini pertama kali terbit pada tahun 1967 dan dicetak ulang kembali pada tahun 2005. Komik ini adalah salah satu komik silat pertama karya komikus Indonesia yang telah memopulerkan cerita silat khas nusantara.
Komik ini begitu populer sehingga diadaptasi menjadi sebuah film layar lebar bergenre film laga pada tahun 1970 dengan judul yang sama, “Si Buta dari Gua Hantu”, kemudian diadaptasi menjadi serial yang ditayangkan RCTI pada tahun 1993 yang menampilkan Hadi Leo sebagai "Si Buta" Barda Mandrawata.
(Baca juga 6 Adegan Romantis Bikin Jatuh Cinta Ini Pasti Ada di Drama Korea!)
Gatotkaca
KOMENTAR