Anggota Paskibraka yang diberikan kesempatan untuk bertugas jadi pembawa baki di upacara kibar bendera pada tanggal 17 Agustus memang selalu menarik perhatian publik setiap tahunnya.
Termasuk juga di tahun 2018 ini, yang mendapatkan kesempatan adalah cewek bernama Tarrisa Maharani Dewi.
Yuk, kita lihat 6 fakta mengenai Tarrisa Maharani Dewi, pembawa baki di HUT RI ke-73 !
Lahir di Palembang, 10 Juli 2002
Selama Diklat Paskibraka 2018 di Cibubur, Tarrisa jadi anggota yang paling sering dilatih untuk membawa baki.
Terhitung sudah 9 kali berlatih membawa baki di lapangan.
Saat Gladi bersih di Istana Negara juga Tarrisa sudah dilatih membawa baki.
Tarissa dari SMA 7 Krida Nusantara, Bandung. Saat ini ia duduk di kelas X.
Ayah Tarrisa bernama Teguh Pudjo Remekso yang berprofesi sebagai TNI Angakatan Darat. Ibu Tarrisa bernama Dewi Susilowati.
Sebelum jadi Paskibraka, Tarrisa melewati proses seleksi dari 100 siswa di seluruh Bandung.
Tarrisa berhasil terpilih mengibarkan bendera Merah Putih di Balai Kota Bandung.
Inspiratif banget, ya!
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR