Si teman yang menyambangi kita tiap bulan ini sering kali bikin mood dan fisik kita jadi enggak karuan.
Banyak mitos seputar menstruasi dan PMS (Pre-mesntruation Syndrome) kadang bikin kita malah bingung dan jadi salah dalam menghadapi mereka.
Biar lebih cekatan lancar melaluinya, yuk kita cari tahu kebenaran mitos-mitos seputar PMS.
(Baca juga : Belanja Yuk di Jakarta Great Online Sale 2018. Diskonnya Hingga 95%!)
Mitos: Gejala PMS itu hanya sugesti alias enggak nyata
Fakta : Gejala PMS itu nyata dan muncul hampir pada tujuh puluh persen cewek yang akan mentruasi.
PMS disebabkan oleh adanya perubahan hormon progesteron dan estrogen pada tubuh, kita kira-kira dua minggu sebelum mentruasi.
Kita jadi moody banget, sensitif, gampang marah, badan membengkak, bertambah berat badan, dan biasanya mengalami keram.
(Baca juga : 8 Hal Seru yang Sebaiknya Kita Lakukan Biar Enggak Menyesal!)
Mitos: Banyak makan cokelat bisa mengatasi gejala PMS
Fakta: Cokelat memang bisa meingkatkan produksi hormon endorphin sehingga mood kita jadi lebih baik, tapi hanya bertahan sebentar.
Pada dasarnya enggak ada kandungan dalam cokelat yang bisa mengatasi keram atau rasa sakita saat PMS.
Justru kandungan gula dalam cokelat enggak baik untuk kesehatan kita kalau dikonsumsi berlebih.
KOMENTAR