Jakarta, 6 September 2018 - IKEA Indonesia meluncurkan Katalog 2019 yang mengusung tema merayakan kebutuhan berbeda dalam kehidupan sehari-hari di setiap rumah.
Katalog yang berisi dari 280 halaman + 4 halaman cover ini dicetak dalam 38 bahasa dan didistribusikan di 55 negara secara gratis! Kertas yang dipakai untuk membuat katalog ini ramah lingkungan banget karena sudah bersertifikat Forest Stewardship Council (FSC).
Baca Juga : Enggak Disangka, Nama Grup Kpop Ini Ternyata Merupakan Singkatan!
Seperti pada katalog-katalog edisi sebelumnya, IKEA masih menawarkan berbagai rangkaian produk perabot rumah tangga baik yang baru maupun yang menjadi andalannya dengan harga yang jauh lebih bersahabat di kantong lho! Bahkan ada produk yang harganya cuma 20 ribu!
Katalog ini diluncurkan pada bulan September ini dan berlaku sampai satu tahun ke depan, tepatnya hingga 31 Agustus 2019.
Setiap rumah memiliki kisah kehidupan yang ingin diceritakan, semuanya bermula dari awal yang sama di mana setiap individu yang tinggal di dalamnya memiliki kebutuhan yang berbeda.
Nah, Katalog IKEA 2019 ini akan memberikan solusi bagaimana kehidupan di rumah dalam segala tantangan, ketegangan, kebutuhan sampai impian-impian. Semua itu diatasi melalui berbagai inspirasi yang dihadirkan pada tujuh fitur rumah yang ditampilkan pada Katalog ini.
Baca Juga : Sering Berkeringat? Miliki 5 Produk Kecantikan Lokal Antikeringat ini!
IKEA mengombinasikan wawasan dengan solusi perabot rumah yang cerdas dan terjangkau dalam Katalog 2019 ini. Diharapkan Katalog terbaru dari IKEA akan memberikan inspirasi yang pastinya ramah lingkungan bagi setiap orang di manapun kita tinggal.
FYI, selain dalam bentuk fisik, Katalog IKEA 2019 juga bisa diakses melalui www.IKEA.co.id!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR