Fyi, motif “Kawung Manis” sendiri menggambarkan harapan untuk selalu bijaksana, rendah hati, dan ingat terhadap leluhur. Keren ya!
Barbie Batik Kirana “Sawunggaling Latar Kopi Pecah”
Boneka Barbie Batik Kirana yang kedua, mengenakan satu pakaian terusan (Dress) berwarna hitam berbentuk A-line tanpa tali dalam punya bentuk pola batik “Sawunggaling Latar Kopi Pecah”.
Motif “Sawunggaling Latar Kopi Pecah” sendiri menyimbolkan harapan bahwa seorang pemimpin sebaiknya berlaku adil dan menjaga keseimbangan sebagai seorang yang kuat dan baik hati.
Buat kalian yang masih suka koleksi Barbie sebagai pajangan, kalian bisa banget nih beli boneka Barbie Batik Kirana di Department store dan e-commerce, dengan harga Rp. 299.900 saja lho!
BACA JUGA: 6 Seleb Kpop Ini Bangga Menggunakan Batik Khas Indonesia. Menawan!
Yuk beli jangan sampai kehabisan! (*)
(Jessica Kristanti)
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR