Dalam rangka perayaan Hari Batik Nasional, Barbie siap meluncurkan koleksi barunya yaitu Barbie Batik Kirana.
Bertempat di La Moda Plaza Indonesia, Jakarta pada hari Selasa, 2 Oktober 2018, untuk pertama kalinya, Barbie berani bekerja sama dengan brand perancang Batik ternama di Indonesia yaitu Iwan Tirta Private Collection.
BACA JUGA: Batik dengan Motif Mickey Mouse Ini Spesial dari Disney & Tirta!
Kolaborasi dengan Iwan Tirta Private Collection
Iwan Tirta Private Collection merupakan warisan dari almarhum perancang batik Iwan Tirta, yang ingin terus melestarikan seni batik. Di balik setiap motif batik terdapat arti ternilai yang merepresentasikan orang Indonesia.
“Senang dapat berkolaborasi dengan Barbie untuk meningkatkan pemahaman dan menumbuhkan kecintaan terhadap batik di kalangan generasi muda Indonesia,” jelas Widharmika Agus, CEO Iwan Tirta Private Collection.
Barbie dan Iwan Tirta Private Collection memiliki koleksi Barbie Batik Kirana yang terdiri dari dua boneka Barbie dengan motif batik yang berbeda.
BACA JUGA: Cinta Indonesia! Ini 5 Cara Rizky Amelia Memadukan Fashion Batiknya!
Barbie Batik Kirana “Kawung Manis”
Boneka Barbie yang pertama, memakai dua potong pakaian terdiri dari atasan putih polos tanpa lengan dan rok batik bermotif “Kawung Manis”. Satu paket pakaian ini sudah termasuk tiga buah aksesoris (kalung, tas dan sepasang sepatu).
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR