CewekBanget.ID - Chiki Fawzi merupakan anak pasangan seleb senior Ikang Fawzi dengan Marissa Haque.
Chiki Fawzi memiliki ciri khas yang unik dalam hal berbusana lho! Yaitu dengan mengenakan hijab turban di berbagai kesempatan.
Kita juga bisa mecoba menggunakan hijab turban untuk tampilan yang enggak biasa dan berbeda dari biasanya!
Yuk sontek beberapa inspirasi fashion dengan hijab turban ala anak Ikang Fawzi, Chiki Fawzi berikut ini!
Baca Juga : Tidak Hanya Asap Rokok, Makanan ini Bisa Jadi Penyebab Kanker Paru-Paru
Kenakan hijab turban berwarna abu-abu saat memakai outfit bernuansa hitam dan merah.
Jangan lupa tambahkan aksesori berupa tassel earrings berwarna kuning. Modis!
Hijab turban berwarna abu-abu memang cocok banget dipadukan dengan outfit bernuansa hitam.
Anting berwarna baby pink akan mempermanis tampilan kita.
Baca Juga : Salut! Ternyata 5 Zodiak Ini Dikenal Paling Pemaaf. Kamu Termasuk?
Atau kita bisa mengenakan hijab turban warna nude saat mengenakan outfit berwarna hitam yang modis.
Hijab turban berwarna abu-abu cocok juga dipadukan dengan outfit berwarna cerah seperti orange. Berani mencoba?
Mengenakan turban berwarna pink pastel yang dipadukan dengan outfit berwarna biru pastel membuat tampilan kita terlihat manis dan lebih girly!
Saat mengenakan outfit motif print yang colourful, kita bisa mengenakan hijab turban berwarna nude. Keren! (*)
Baca Juga : Ini Dia 5 Warna Lipstik yang Wajib Dimiliki Para Hijabers Ala Kiara Leswara
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR