Cewekbanget.id – Setelah Black box pesawat Lion Air JT-610 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh di perairan Tanjung Karawang ditemukan dan dievakuasi, kini rekaman pembicaraan sang pilot, Bhavye Suneja beredar.
Rekaman pembicaraan pilot Bhavye Suneja berhasil terungkap setelah hampir 2 pekan black box pesawat Lion Air jatuh ditemukan.
Isi rekaman pembicaraan pilot di dalam black box pesawat Lion Air jatuh tersebut mengungkap kronologi detik-detik terakhir sebelum hilang kontak.
Baca Juga : 6 Tempat di Bumi ini Bisa Dilihat Astronaut dari Luar Angkasa, Salah Satunya Ada di Asia
Rekaman pembicaraan terakhir pilot Lion Air JT-610, Bhavye Suneja mengungkap permintaan untuk return to base ke Bandara Soekarno-Hatta.
Seperti yang diketahui, pesawat Lion Air JT-610 tujuan Jakarta-Pangkal Pinang dikabarkan jatuh di perairan Tanjung Kerawang, (29/10/2018).
Hingga kini jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 masih menjadi sorotan hingga saat ini.
Pasalnya, hingga kini proses evakuasi korban dan pencarian bagian lain dari kotak black box, yaitu CVR (Cockpit Voice Recorder) masih belum ditemukan hingga saat ini.
CVR diduga berada di dalam kedalaman sekitar 32 meter, sehingga harus diangkat sejumlah barang-barang yang menghalanginya.
Baca Juga : Berada di Sekitar Puncak Gunung Merapi, Desa Terindah di Dunia ini Ada di Indonesia
Jumlah penyelam 151 penyelam profesional diterjunkan untuk menemukan CVR dan korban.
Namun, penemuan FDR (Flight Data Recorder) Black Box Lion Air PK-LQP berhasil menyingkap permintaan terakhir pilot untuk return to base, semenit sebelum pesawat jatuh.
Source | : | YouTube,grid.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ngesti Sekar Dewi |
KOMENTAR