Remaja Enggak Boleh Diet? Yuk, Coba Menu Sehat Berikut Ini!

By Istihanah, Sabtu, 17 November 2018 | 20:00 WIB
Diet ()

Makan siang nanti, coba siapkan bekal dari rumah yang lezat dan bergizi. Menu makan siang yang tepat supaya kulit tetap sehat antara lain sayuran hijau seperti timun dan seledri.

Kita bisa menyiasati sarapan lezat kita seperti nasi goreng yang diberi campuran potongan timun dan seledri.

Jangan lupa tambahkan wortel yang kaya akan capsicum, supaya kulit terjaga elastisitas dan membantu mengeluarkan racun pada tubuh.

Makan Malam 

Salmon, enggak hanya enak dimakan, tapi juga sangat baik buat kulit wajah kita. Minyak ikan salmon mengandung antioksidan tinggi yang mudah diserap tubuh.

Selain itu, salmon juga mengandung Omega3 agar kulit sehat bercahaya.

Kita bisa membuat sushi, salmon goreng, salmon asap, atau campuran makanan lezat seperti pada kuah pasta, nasi goreng, rebusan dan lain-lain.

Baca Juga : Terungkap! Begini Cara Polisi Ungkap Pembunuh Satu Keluarga di Bekasi!

Nyemil 

Ganti cemilan enggak sehat kita dengan makanan bergizi tapi tetap lezat. Misalnya raspberry, anggur, blueberries, kismis, kurma, almond atau buah-buahan lain.

Yang hobi makan coklat, coba ganti coklat dengan dark coklat yang kaya antioksidan dan keuntungan lain buat kulit.