Sudah Tahu? Ternyata 6 Kebiasaan Sehari-hari Ini Bisa Jadi Penyebab Sakit Kepala, Lho!

By Elizabeth Nada, Rabu, 5 Desember 2018 | 18:35 WIB
pusing (sleepadvisor.org)

2. Kebanyakan minum kopi

Siapa yang suka minum kopi tiap hari? Ternyata kebiasaan sehari-hari yang juga bisa menyebabkan sakit kepala ada kebanyakan minum kopi.

Memang pada awalnya kita jadi lebih bersemangat saat beraktivitas setelah minum kopi. tetapi saat efek kafein dari kopi menghilang, kepala kita mulai terasa sakit.

minum kopi

Kafein yang terlalu banyak memang bisa memicu sakit kepala, namun kalau kita kekurangan kafein karena sudah rutin minum kopi, sakit kepala juga bisa terjadi. Makanya, sebisa mungkin kita batasi asupan kafein hanya sampai 500ml per hari.

Baca Juga : A Jadi Golongan Darah Paling Rentan Terkena Kanker. Intip 5 Faktanya!

3. Terlalu banyak makan daging merah

Mungkin hampir sebagian besar dari kita suka makan daging merah, ya. Namun faktanya kebanyakan makan daging merah jadi salah satu penyebab sakit kepala, lho.

Dilansir dari huffingtonpost.com, Dr. Amit Sachdev, asisten profesor yang juga Direktur Division of Neuromuscular Medicine di Michigan State University, mengatakan bahwa kaitan daging merah dengan sakit kepala adalah karena kandungan nitratnya. Yup! Nitrat (sebagai bahan pengawet) sering ditambahkan ke daging merah untuk mencegah berkembangnya bakteri.

Daging Mentah

Selain itu, ada penelitian terbaru yang menyatakan bahwa beberapa orang memiliki bakteri di mulut yang kemudian berinteraksi dengan nitrat. Nah hal itulah yang menyebabkan tingginya kadar gas oksida nitrat yang memicu sakit kepala.

4. Pola tidur yang tiba-tiba berubah dan kurang tidur

“Pola tidur yang tidak normal atau kekurangan waktu tidur bisa menyebabkan sakit kepala,” ujar dr. Daniel Franc, ahli saraf di Providence Saint John’s Health Center yang dikutip dari nationalgeographic.grid.id. Ada juga penelitian yang menyatakan bahwa semakin buruk kualitas tidur seseorang, maka semakin mungkin menderita sakit kepala.

Drama Korea
Kurangnya tidur juga bisa menurunkan ambang batas rasa sakit dan menstimulasi saraf di batang otak –yang menyebabkan sakit kepala. Jadi sebaiknya kita mulai lebih disiplin soal waktu tidur (jangan berubah-ubah) dan usahakan jangan sampai kurang tidur, ya.

Baca Juga : Kompaknya 4 Gaya Kasual Siti Adira Kania dan Ibu Sambungnya, Riri Dwi Ariyanti. Seru Banget!