CewekBanget.ID - Disney Indonesia berkolaborasi dengan beberapa brand lokal dan selebriti favorit para penggemar merilis koleksi khusus yang terinspirasi dari the most awaited movie tahun 2019 ini, Avengers: Endgame.
Beberapa brand lokal yang turut memeriahkan euforia film Avengers: Endgame antara lain: Matahari Department Store, JD.ID, Monstore, Shopatvelvet,Canvas Living, dan Hijack Sandals.
Selain menampilkan koleksi khusus bertema Avengers: Endgame, turut hadir juga para Marvel super fans seperti Billy Davidson, Patricia Devina, dan Tommy Lim.
"Kami selalu berkomitmen untuk membawa cerita dan karakter favorit para penggemar lebih dekat dengan memberi pengalaman terbaik bagi mereka, " ujar Herry Salim selaku Country Head Disney Indonesia.
Lebih lanjut Herry mengungkapkan, "sangat menyenangkan dapat bekerja sama dengan para desainer dan selebriti untuk merayakan momen spesial ini dengan menghadirkan kreasi dan konten menarik bagi para penggemar di Indonesia."
Baca Juga : Santun & Modis, Begini 4 Gaya Putri Yusuf Mansur, Wirda Mansur Memakai Outfit Floral!
Fashion show Marvel Studios' Avengers: Endgame menghadirkan total 40 looks ready to wear dari enam brand yang berpartisipasi tersebut.
Item yang ditawarkan dari masing-masing brand pun beraneka ragam, seperti: t-shirt, kemeja, aksesori seperti tas hingga sandal yang bercirikan Avengers: Endgame.
"Merupakan sebuah kebanggaan bagi kami untuk menjadi bagian dari salah satu kolaborasi yang paling dinanti ini," ungkap Nick Yudha, Managing Editor Monstore.
Nick juga menuturkan kalau Monstore dan seluruh brand yang berpartisipasi senang banget karena bisa menjadi bagian dan turut merasakan antusiasme para penggemar di Indonesia melalui koleksi yang diluncurkan.
FYI, kita bisa mendapatkan koleksi terbaru yang terinspirasi dari Avengers: Endgame melalui situs resmi masing-masing brand dan juga offline ataupun pop up store ke-enam brand yang tersebar di berbagai daerah.
Selain menunjukkan koleksi khusus Avengers: Endgame dari para brand lokal kenamaan, event ini juga dihadiri sama Marvel super fan. Mereka berkesempatan buat membagikan pengalaman mereka saat menghadiri junket Avengers: Endgame di Seoul, Korea Selatan beberapa waktu yang lalu.
Baca Juga : Jangan Makan Telur Bersamaan dengan 5 Makanan Ini. Mendatangkan Bahaya!
"Bagi saya yang telah mengikuti kisah Avengers sejak awal, menjadi bagian dari momen penting ini merupakan kesempatan yang berharga. Dapat bertemu langsung dengan para pemain Avengers, merasakan fan event di Seoul, hingga berpartisipasi dalam acara spesial ini merupakan cara terbaik untuk merayakan kisah ikonik ini," ungkap Billy Davidson.
Acara Fashion Show bertemakan Avengers: Endgame ini juga turut dimeriahkan oleh penampilan dari Maliq & d'Essentials yang membawakan beberapa hits single mereka.
Fiml Avengers: Endgame yang diproduseri Kevin Feige dan disutradarai oleh Anthony dan Joe Russo ini akan resmi tayang di Indonesia mulai tanggal 24 April 2019.
Sebelum nonton, jangan lupa membeli merchandise resmi dari para brand lokal kebanggaan tanah air, ya! (*)
Baca Juga : Calon Jutawan, 4 Zodiak Ini Paling Pandai Menghasilkan Banyak Uang!