CewekBanget.ID - Besok udah weekend lagi, nih! Siapa yang punya rencana buat kondangan di weekend ini?
Menyiapkan outfit kondangan khususnya buat hijabers pasti jadi pe-er tersendiri ya, karena harus menyesuaikan kembali outfit formal yang ingin dikenakan dengan pilihan hijab yang tepat.
Selain long dress, kebaya brokat memang masih menjadi andalan para hijabers dalam menciptakan tampilan ayu saat kondangan.
Kebaya brokat dengan model peplum hingga saat ini masih menjadi tren. Dipadukan dengan kain batik udah paling cocok banget, deh!
Kali ini, CewekBanget.ID punya beberapa referensi ide paduan kebaya brokat peplum dengan kain batik yang manis ala selebgram hijab Nurul Hikmah Febriany.
Yuk tampil ayu dengan paduan kebaya brokat model peplum dan kain batik ala selebgram hijab kece ini!
Baca Juga : Wajib Punya, Ini 5 Pilihan Mukena Putih Buat Dipakai Selama Bulan Puasa!
Kebaya brokat peplum warna pink pastel memang manis! Padukan dengan kain batik dengan warna senada yang lebih gelap serta hijab pashmina polos nuansa pink lembut.
Kebaya brokat peplum warna merah juga enggak kalah ayu, lho! Kenakan bersama kain batik bernuansa warna cokelat yang netral, ya!
Baca Juga : Sering Melewatkan Sarapan dan Makan Malam? Hati-hati Bisa Terkena Serangan Jantung!
Kebaya brokat warna nude emang enggak pernah gagal menciptakan tampilan yang lembut dan anggun.
Kenakan bersama kain batik bernuansa cokelat ataupun hitam untuk menciptakan tampilan yang selaras!
Kebaya peplum perpaduan bahan brokat dan organza ini terlihat cantik dan unik!
Bisa dikenakan bersama kain batik warna biru pastel agar tampilan terlihat lebih feminin. (*)
Baca Juga : 5 Model Dress Stunning Cinta Laura yang Bisa Kita Pakai Buat Prom Night!