Lagi Buru-Buru? Ikuti 5 Trik Ini Biar Baterai Handphone Cepat Penuh Saat Di-charge!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 16 Agustus 2019 | 15:45 WIB
Charge handphone (forbes.com)

Aktifkan mode pesawat

Airplane mode adalah upaya untuk mematikan semua jaringan pada handphone.

Jadi, hape kita benar-benar bisa istirahat yang membuat daya baterai akan lebih cepat terisi penuh.

Baca Juga: 7 Gaya Hits Gloria Emanuelle Widjaja, Atlet Bulu Tangkis Ganda Campuran Indonesia Penerus Liliyana Natsir. Pangling!

Aktifkan mode hemat baterai

Selain mengaktifkan mode pesawat, kita juga bisa mengaktifkan mode hemat baterai.

Sehingga meskipun kita harus memakai handphone pada saat di-charge enggak membuat penggunaan baterainya jadi boros.

Matikan fitur yang enggak perlu

Fitur dan aplikasi yang enggak perlu dan lagi enggak dipakai sebaiknya dimatikan ya, girls.

Fitur-fitur seperti bluetooth, GPS, WiFi, atau NFC biasanya membuat baterai jadi cepat banget habis dan bisa membuat pengisian daya jadi lebih lama.