Lawan Corona dengan Konsumsi 5 Rempah Tradisional Ini. Perkuat Imun Tubuh!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 17 Maret 2020 | 17:25 WIB
kunyit (resepkoki.id)

CewekBanget.ID - Kasus virus Corona semakin bertambah setiap harinya.

Udah jadi kewajiban kita untuk selalu jaga kesehatan supaya terhindar dari segala penyakit, termasuk Corona, nih!

Salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh biar enggak gampang sakit adalah dengan mengonsumsi rempah tradisional.

Sedari dulu, rempah tradisional memang dipercaya punya banyak khasiat baik untuk kesehatan tubuh.

Dari sekian banyak rempah tradisional, berikut ini beberapa rempah yang paling baik untuk memperkuat sistem imun tubuh kita!

Baca Juga: 3 Pilihan Sheet Mask yang Pas Dipakai Saat Social Distancing di Rumah. Chilling Time!

1. Jahe

Jahe merah

Jahe memiliki kandungan senyawa gingerol yang mampu bertindak sebagai sebagai anti-inflamasi dan anti-oksidan.

Enggak heran kalau rempah yang satu ini efektif banget untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.