Cegukan Saat Puasa? Gini Cara Ngatasinnya Selain Tahan Napas!

By Salsabila Putri Pertiwi, Kamis, 30 April 2020 | 04:10 WIB
Cara Menghilangkan Cegukan yang Efektif (foto : kompas.com)

CewekBanget.ID - Cegukan rasanya memang enggak enak, apalagi saat kita sedang menjalani ibadah puasa Ramadan.

Sebetulnya cegukan dapat diatasi dengan minum air putih, tapi tentunya enggak mungkin kita lakukan saat berpuasa.

Sebagai gantinya, kita bisa mencoba berbagai cara berikut ini untuk menghentikan cegukan.

Baca Juga: Benarkah Cegukan Bisa Menyebabkan Kematian? Ini Fakta Pentingnya!

Tahan Napas

Hidung

Menahan napas adalah salah satu cara paling mudah dan populer untuk menghentikan cegukan.

Cara yang tepat dalam menahan napas saat cegukan adalah dengan mengambil napas dalam-dalam melalui hidung, lalu tahan napas kira-kira selama 10 detik dan hembuskan pelan-pelan.

Ulangi lagi sampai 3-4 kali atau setiap 20 menit sekali apabila cegukan enggak kunjung hilang.

Bernapas dalam Kantong Kertas

Cara lain untuk mengatasi cegukan adalah bernapas menggunakan kantong kertas dengan bahan yang cukup tebal.

Kita cukup menempelkan leher kantong kertas ke area mulut dan hidung dan memastikan seluruh area tersebut tertutupi oleh kantong kertas, setelah itu bernapaslah dalam kantong kertas tersebut.