#HadapiCorona, 5 Makanan Buka Puasa Ini Sehat Banget. Anak Kos Bisa!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 29 April 2020 | 19:23 WIB
Makanan seimbang dan bernutrisi untuk buka puasa (pillsbury.com)

CewekBanget.ID - Girls, sudah menyiapkan menu apa untuk berbuka puasa hari ini?

Bagi kita yang merupakan anak kos, enggak perlu khawatir memikirkan menu makanan berbuka yang enak dan sehat, kok.

5 menu makanan berikut ini dijamin lezat, tahan untuk disimpan dalam jangka waktu lama, dan tetntunya bergizi.

Baca Juga: 4 Menu Sahur Enak dan Bergizi untuk Puasa Saat #HadapiCorona!

Dendeng

Dendeng

Dendeng merupakan olahan daging dengan sambal yang dapat bertahan lama tanpa harus disimpan di dalam kulkas, karena daging dipotong tipis dan digoreng kering sehingga enggak memiliki cukup air untuk tempat tumbuh bakteri.

Dendeng mengandung sejumlah besar protein yang dapat memenuhi kebutuhan tubuh.

Ada berbagai jenis dendeng yang bisa kita coba, seperti dendeng balado, dendeng batokok, dendeng baracik, dan dendeng lambok.

Tapi ingat girls, berbuka puasalah dengan air putih dan takjil seperti kurma terlebih dulu sebelum menyantap olahan daging seperti dendeng dan rendang, ya!

Rendang