Pasca PSBB, Muncul Istilah PSBL dan PSKS, Simak Info Lengkapnya, Yuk!

By Elizabeth Nada, Kamis, 4 Juni 2020 | 21:45 WIB
PSBB Jakarta diperpanjang. ()

Cewekbanget.id - Sejumlah wilayah di Indonesia memang sudah ada yang memberhentikan masa Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB.

Namun, enggak sedikit wilayah yang mengambil kebijakan untuk memperpanjang masa PSBB. Salah satunya adalah DKI Jakarta.

PSBB di DKI Jakarta yang tadinya akan berakhir pada 4 Juni 2020, diperpanjang kembali sampai akhir Juni 2020. Hal ini disampaikan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Baca Juga: New Normal, Ini 5 Hal yang Harus Kita Lakukan Saat Naik Transportasi Umum!

"Kami di gugus tugas memutuskan untuk menetapkan status PSBBdi DKI diperpanjang. Dan menetapkan bulan Juni sebagai masa transisi," kata Anies dalam siaran Youtube resmi Pemprov DKI Jakarta, Kamis (4/6).

Berkaitan sama PSBB, beberapa waktu lalu pun sempat muncul berbagai opsi soal pergantian model PSBB, sebagai cara untuk bersama #HadapiCorona.

Misalnya saja istilah PSBL yang sempat dikemukakan oleh beberapa daerah, salah satunya Jakarta. Atau istilah PSKS yang dikemukakan oleh Depok.

Lalu, sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan istilah PSBL dan PSKS itu?