Cewekbanget.id - Walaupun pandemi COVID-19 belum benar-benar berakhir, tapi pemerintah udah mulai menggencarkan era new normal.
Wacana tentang new normal ini diungkapkan oleh Presiden Jokowi sejak awal Juni 2020.
New normal dimulai dengan mengurangi pembatasan sosial hingga perizinan operasi di beberapa sektor mulai dikaji, dengan dalih pengawasan bukan dilonggarkan tapi makin diperketat.
Baca Juga: Keren! BLACKPINK Tunjukkan Hanbok Modern di MV
Di era ini, para pekerja dengan usia di bawah 45 tahun bisa mulai untuk bekerja dari kantor.
Alasannya karena orang-orang di usia tersebut punya gejala dan potensi lebih ringan daripada para pekerja dengan usia yang lebih tua.
Namun, menurut ahli epidemiologi dari Universitas Indonesia, Syahrizal Syarif pelonggaran ini belum sepatutnya dilakukan. Ia mengatakan demikian karena Indonesia belum memenuhi syarat mutlak pelonggaran PSBB, yakni tes corona masif.
"Laporan harian itu hanya menggambarkan kemampuan kita memeriksa spesimen. Tidak menggambarkan situasi sesungguhnya dari transmisi virus yang ada di masyarakat," ujarnya dikutip dari CNN (12/06/20).
Baca Juga: Dapat Protes Keras karena Patung Dewa, YG Ent Edit MV BLACKPINK 'How You Like That'
Dengan diizinkannya kembali berbagai aktivitas publik, semakin banyak orang yang keluar rumah. Namun, kewaspadaan masih diperlukan karena di masa pandemi, risiko penyebaran Covid-19 masih tinggi.
Maka itu, jangan abaikan lima kesalahan berikut yang membuat risiko tertular virus corona semakin tinggi seperti dikutip dari Times of India.
Tak pakai masker dan lupakan hand sanitizer
Meski istilah cuma ke warung tetangga, sangat penting untuk memakai masker atau pelindung wajah setiap kali keluar rumah.
Sebab, hingga kini elum diketahui seberapa lama virus corona bisa tertahan di udara dan kita juga tidak tahu dengan siapa kita akan bertemu di jalan.
Selain itu, dianjurkan juga untuk membawa hand sanitizer berbahan dasar alkohol dan tisu ketika akan keluar rumah.
Baca Juga: 5 Kesalahan Skincare Remaja yang Ternyata Bikin Jerawat Makin Besar!
Menganggap virusnya sudah hilang
Penting untuk memahami bahwa meskipun PSBB sudah dilonggarkan, tidak berarti virus corona tidak lagi menjadi ancaman.
Karena itu, penting untuk selalu mempraktikkan langkah physical distancing, jaga jarak dan melakukan semua pencegahan setiap kali keluar rumah.
Langsung berbelanja saat mal dibuka
Perekonomian di seluruh dunia memang sedang terpukul karena pandemi. Meski dorongan untuk berbelanja barang-barang impian sudah ada di depan mata, sebaiknya tahan diri dahulu.
Selama pandemi, prioritas pertama kita seharusnya adalah mengamankan keuangan sehingga mampu mengatasi pengeluaran medis.
Yang seimbang adalah berikan batasan untuk memanjakan diri setiap bulan, dan pikirkan pengeluaran besar lainnya.
Baca Juga: 3 Zodiak Enggak Beruntung 29 Juni - 5 Juli 2020, Libra Pusing Soal Keuangan!
Tidak berhati-hati saat menyentuh berbagai benda di luar
Banyak orang yang kini sudah mulai keluar rumah dan kembali menjalani kehidupan normal.
Karena itu, kita harus lebih waspada terhadap apa yang disentuh dan melakukan kontak dengan di publik.
Tidak update dengan berita tentang Covid-19
Membaca berita tentang meningkatnya kasus Covid-19 setiap hari bisa membuat tertekan.
Tapi, penting juga untuk terus memperbarui kabar mengenai panduan terkini yang dikeluarkan.
Selain itu, kita juga harus tahu wilayah mana yang menjadi tempat penularan tertinggi.
Jadi, luangkan beberapa waktu dalam sehari untuk mengetahui kabar terakhir mengenai Covid-19.(*)
Baca Juga: Cara Jaga Kesehatan Mental, Pastikan Tubuh Tetap Aktif, Girls!
#HadapiCorona
Artikel ini telah tayang di GridHEALTH dengan judul: "Wabah Virus Corona Belum Berakhir, Ini 5 Kesalahan yang Bisa Bikin Tertular"