Kepoin Warna Kuteks Paling Cocok Berdasarkan Zodiak Kita Yuk, Girls!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Sabtu, 18 Juli 2020 | 17:05 WIB
Warna kuteks paling cocok berdasarkan zodiak (sayarak.com)

CewekBanget.ID - Menghias kuku menggunakan kuteks membuat tampilan kuku kita semakin cantik dan gemesin!

Namun, kita harus tahu nih warna kuteks yang pas untuk kita gunakan!

Selain dilihat berdasarkan warna kulit, warna kuteks juga bisa disesuaikan berdasarkan zodiak, lho!

Yuk cari tahu warna kuteks yang paling cocok buat kita berdasarkan zodiak!

Baca Juga: 5 Skincare Pagi Buat Remaja Biar Kulit Enggak Gampang Jerawatan!

ARIES

Aries memiliki passion yang tinggi dan selalu bersemangat. Makanya cocok memakai warna terang seperti merah.

TAURUS

Seorang yang ambisius dan mudah dipercaya bikin Taurus cocok memakai kuteks dengan warna orange.

GEMINI

Gemini memiliki kepribadian yang ramah dan menyenangkan makanya cocok memakai warna kuning yang segar!

CANCER

Memiliki sifat yang sensitif dan emosional namun selalu peduli sama orang lain. Warna seperti lilac cocok untuk Cancer!

LEO

Walaupun agak egois tapi Leo merupakan sosok yang menyenangkan. Kuteks dengan warna lemon cocok menggambarkan karakternya.

Baca Juga: Enggak Flawless, 4 Kesalahan Makeup Ini Bikin Wajah Makin Kusam!

VIRGO

Virgo merupakan tipikal orang yang pekerja keras tapi sedikit pemalu. Warna seperti lime green cocok untuk Virgo.

LIBRA

Seorang yang cinta damai dan keindahan, Libra pengin semuanya terlihat bahagia seperti warna hijau tosca yang manis!

SCORPIO

Scorpio terlahir sebagai seorang yang misterius tapi juga charming. Zodiak ini cocok memakai warna hijau emerald.

SAGITTARIUS

Seorang yang cinta kebebasan dan optimis membuat Sagitarius memakai kuteks dengan warna biru cerah.

CAPRICORN

Seseorang yang disiplin seperti Capricorn cocok pakai kuteks yang berwarna nude, nih!

AQUARIUS

Seorang yang supel dan memiliki kreatifitas tinggi membuat warna plum cocok buat kita yang berzodiak Aquarius.

PISCES

Sosok yang berempati tinggi dan lemah lembut seperti Pisces cocok dengan warna soft pink yang manis! (*)

Baca Juga: Pantas Belepotan, 5 Kesalahan Pakai Eyeliner Ini Bikin Tampilan Enggak Oke!