Baik untuk kesehatan otak
Kurma diketahui mengandung fosfor yang baik sebagai nutrisi buat otak.
Enggak hanya itu, kandungan polifenol pada buah kurma juga bantu tingkatkan konsentrasi dan daya ingat kita.
Selain tingkatkan konsentrasi, polifenol pada kurma juga bantu mengurangi risiko penurunan daya ingat dan penyakit pada otak, seperti alzheimer dan demensia.
Jaga kesehatan pencernaan
Kurma kaya akan serat yang dibutuhkan oleh sistem pencernaan.
Dilansir dari grid.id, berdasarkan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam British Journal of Nutrition, orang yang mengonsumsi kurma secara teratur memiliki sistem pencernaan yang lebih baik daripada mereka yang tidak.
Kandungan polifenol pada kurma juga berperan meningkatkan pertumbuhan bakteri baik di dalam usus sehingga kesehatan pencernaan pun tetap terjaga.
Baca Juga: 6 Motto Hidup yang Bisa Jadi Penyemangat Untuk Menjalani Hari!