Pantas Ngantuk Mulu Kalau Lagi Sakit! Bukan Pengaruh Obat, Tapi...

By None, Selasa, 11 Agustus 2020 | 15:10 WIB
Ilustrasi tidur (foto: express.co.uk)

"Protein nemuri adalah pendorong asli yang menjaga kita untuk tetap dalam kondisi tidur nyenyak ketika sedang sakit," kata Hirofumi Toda, penulis pertama penelitian ini.

Selain itu, fungsi kekebalan tubuh membutuhkan banyak energi.

Inilah yang kemudian membuat kita merasa lelah, lemas, dan kurang energi.

Tidur juga membuat tubuh memfokuskan energi pada proses pemulihan.

Berbeda pada saat kita terjaga, tubuh akan memfokuskan energi pada aktivitas seperti berpikir atau bergerak.

Baca Juga: Karang Gigi Menumpuk Picu 5 Masalah Kesehatan. Jangan Diabaikan!

Kita enggak perlu khawatir jika tidur sepanjang hari saat terserang flu, demam, batuk, atau pilek.

Kondisi ini terjadi karena tubuh butuh banyak beristirahat.

Hanya saja, kita perlu memastikan tubuh mendapatkan cukup asupan cairan dan makanan bergizi selama proses penyembuhan.

Jika kita masih merasa lemas dan lesu bahkan ketika penyakit sudah menunjukkan gejala membaik, segera periksakan diri ke dokter.Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kenapa Kita Mudah Mengantuk dan Banyak Tidur saat Sakit?"

(*)