Ini 6 Tanda-tanda dari Tubuh Kalau Kita Kurang Minum Air Putih

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Rabu, 26 Agustus 2020 | 17:55 WIB
minum air putih (healthline.com)

CewekBanget.ID - Kurang minum air putih bukan hal yang bisa disepelein ya, girls.

Ada pasalnya ada beberapa efek buruk buat kesehatan kalau kita sampai kekurangan minum air putih.

Air putih membantu tubuh kita buat terhidrasi terus, jadi di dalam tubuh enggak kekurangan cairan.

Nah, kalau kita kekurangan cairan karena sedikit minum, tubuh udah bisa memberikan tanda-tandanya lho. Apa aja?

Baca Juga: Brand Korea Secret Key Rilis Kemasan Essence Batik Edition yang Limited!

Kulit jadi kering

Percuma girls kalau kita rajin pakai skincare tapi melupakan minum.

Padahal, cairan dalam tubuh juga mempengaruhi kelembapan kulit dari dalam.

Kekurangan cairan tubuh bikin produksi keringat juga menurun, kemudian kelebihan kotoran dan minyak dari tubuh enggak bisa dibersihkan dengan sempurna.