Vagina Rentan Infeksi Akibat 10 Makanan Ini. Hati-hati, Girls!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 28 Oktober 2020 | 18:20 WIB
Ilustrasi vagina (bossip.com)

Makanan yang diproses seperti popcorn, daging asap, produk susu, dan masih banyak lagi dapat memengaruhi sistem kekebalan tubuh.

Sistem imun yang tertekan oleh berbagai kandungan dalam makanan olahan dapat memicu perkembangan bakteri hingga memenuhi area organ intim.

Hal tersebut bisa menyebabkan gatal-gatal, infeksi, termasuk vaginosis bakterial.

Produk Susu

Susu stroberi

Produk yang berasal dari hewan, seperti susu, yang telah diinfuskan dengan hormon pertumbuhan seperti xenoestrogen dapat berbahaya bagi vagina.

Senyawa ini umumnya dibuat secara artifisial untuk meniru karakteristik hormon.

Kondisi tersebut umumnya dapat mengganggu fungsi endokrin dan jalur estrogen ke vagina yang membuatnya rentan terhadap infeksi.

Alkohol

Minum alkohol

Kita tentu sudah paham betul bahaya alkohol bagi tubuh.