Konsumsi yogurt dan hindari konsumsi gula berlebihan
Selain dari luar, kita juga bisa mencegah keputihan tidak normal lewat apa yang kita konsumsi.
Sebaiknya kita mengonsumsi makanan sehat dengan nutrisi seimbang.
Jangan lupa untuk rajin mengonsumsi yoghurt atau suplemen yang mengandung laktobasilus, untuk membantu bakteri baik di vagina melawan aktivitas bakteri jahat yang berlebihan.
Baca Juga: Bisa Dicegah dan 3 Fakta Tentang Infeksi Jamur Vagina yang Penting Buat Kita Ketahui!
Untuk mencegah keputihan tidak normal, sebaiknya kita batasi konsumsi gula entah itu dalam makanan ataupun minuman.
Soalnya mengonsumsi makanan/minuman yang serba manis juga rentan menyebabkan keputihan, karena konsumsi gula berlebihan dapat menyebabkan keasaman vagina turun.
Akibatnya, jamur jadi lebih mudah berkembang biak di area organ intim dan menyebabkan keputihan.
Baca Juga: Kekinian Abis! 5 Inspirasi Gaya Buat Tampil Kece Pakai Beret Hat
Jangan lagi diabaikan, kita pun harus selalu menjaga kebersihan vagina ya, girls.
Bila memungkinkan kita juga bisa lakukan pemeriksaan kesehatan vagina secara rutin.
Oiya, yang juga enggak penting adalah kita wajib memeriksakan diri ke dokter ketika mengalami tanda-tanda keputihan tidak normal.
Dengan begitu, kita tahu penyebab keputihan abnormal tersebut dan langkah tepat untuk mengatasinya.
(*)