CewekBanget.ID - Shirataki adalah sumber karbohidrat yang terbuat dari umbi tanaman konjak (Amorphophallus konjac), yang belakangan menjadi asupan populer di kalangan orang yang menjalani diet karbohidrat dan gluten.
Selain itu, shirataki juga memiliki cita rasa netral sehingga mudah disandingkan dengan lauk atau bahan makanan lainnya.
Di Jepang, Tiongkok, sampai Korea, shirataki sudah ribuan tahun digunakan sebagai bahan pembuatan mi, nasi, tahu, jeli, sampai obat tradisional.
Bahan makanan ini dikenal sebagai pangan ajaib, pasalnya mie atau nasi shirataki cenderung minim karbohidrat, lemak, serta kalori.
Apa saja ya, manfaat shirataki bagi kesehatan?
Baca Juga: Turun 3 Kg Seminggu Tanpa Olahraga & Ubah Pola Makan, Ini 5 Kelebihan Makan Nasi Shirataki