Memilih Makanan Kucing Enggak Boleh Sembarangan! Perhatikan Hal Ini!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 24 November 2020 | 21:38 WIB
Kucing liar (bali.tribunnews.com)

Namun, kucing enggak bisa sekadar mengonsumsi daging tanpa nutrisi lainnya, jadi pastikan ada nutrisi seperti kalsium, fosfor, dan vitamin D dari bahan lain.

Baca Juga: Kenapa Kucing Disebut Punya 9 Nyawa? Terungkap Ini Fakta Sebenarnya!

Cari makanan kucing dengan bahan alami utuh seperti buah-buahan, sayuran, dan karbohidrat tinggi seperti nasi, gandum, atau kentang.

Sementara itu, produk makanan kucing yang menekankan pemasaran ketimbang kandungan nutrisi wajib dihindari.

Maksudnya adalah pewarna yang membuat makanan kucing terlihat lebih menarik bagi manusia, dan kandungan yang enggak jelas manfaatnya bagi kucing.

Jenis Makanan Kucing

Dry cat food atau makanan kucing kering adalah pilihan populer karena lebih praktis daripada makanan kucing basah.

Makanan kering hemat biaya, enggak berbau, dan dapat disimpan dalam waktu lama tanpa rusak.

Selain itu, makanan kucing kering cenderung lebih tinggi karbohidrat daripada makanan kucing basah, sehingga kita harus mempertimbangkan jumlah karbohidrat yang dimakan kucing.

Kucing yang aktif dapat menggunakan karbohidrat sebagai sumber energi, sementara kucing yang enggak banyak bergerak atau lebih sering di dalam ruangan akan menyimpan karbohidrat ekstra sebagai lemak."

Wet cat food atau makanan kucing basah sedikit menyulitkan, karena harus didinginkan setelah kalengnya dibuka.