Yuk, Kepoin Kepribadian Seseorang Berdasarkan Posisi Tidur Favoritnya!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 27 November 2020 | 21:10 WIB
posisi tidur (id.theasianparent.com)

Posisi terlentang dengan kedua tangan di kedua sisi tubuh

Orang dengan posisi tidur ini memiliki karakter yang mudah menyesuaikan diri terhadap lingkungan namun sulit untuk ditebak.

Orang ini juga merupakan pribadi yang susah untuk langsung to the point, karena sering bertele-tele.

Selain itu, posisi tidur ini menandakan seseorang yang suka menuntut sesuai dengan apa yang ia percaya baik buat dirinya serta lingkungannya.

Berbaring ke samping & satu kaki diangkat

posisi tidur

Kita memiliki kepribadian yang enggak diduga-duga. Suasana hati juga mudah berubah-ubah lho!

Sifat yang berubah-ubah ini membuat orang lain jadi sulit memahami diri kita.

Kita juga cenderung sulit untuk menentukan pilihan nih. Tapi dalam urusan pekerjaan, kita adalah orang yang damai, tenang, dan teliti lho! (

Berbaring telungkup dengan lengan dan kaki mencuat keluar

posisi tidur

Kalau kita tidur dengan posisi seperti ini, itu artinya kita adalah orang yang impulsif, inisiatif, dan profesional banget!

Kita suka hal-hal yang udah terorganisir dan direncanakan dengan baik. Kita kurang suka sama sesuatu yang sifatnya dadakan.

Kita juga digambarkan sebagai sosok yang enggak gampang menyerah dan tanggung jawab lho!

(*)

Baca Juga: Wajah Jadi Kusam Saat Menstruasi? Lakukan 5 Hal Ini Buat Mengatasinya!