Tips Menjaga Kondisi Tubuh Tetap Sehat di Tengah Cuaca Ekstrem!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 9 Desember 2020 | 16:37 WIB
Jaga tubuh agar tetap sehat di musim hujan dan maraknya wabah penyakit. (Foto: Ethicare Remedies)

CewekBanget.ID - Belakangan ini, kita mesti waspada dengan cuaca ekstrem.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperingatkan adanya potensi cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Indonesia.

Pada pertengahan hingga akhir Desember 2020 curah hujan di sejumlah daerah akan tergolong tinggi, bahkan tingginya curah hujan juga diprediksi terjadi pada bulan Januari dan Februari 2021. 

Nah, lalu bagaimana cara tepat menjaga kondisi tubuh tetap prima di tengah cuaca seperti ini dan pandemi COVID-19, ya?

Baca Juga: Selain Dehidrasi, Ini Dia Penyebab Kenapa Kita Gampang Kehausan!

Yang Perlu Diantisipasi

Ilustrasi tangan dan kaki dingin

Saat terjadi cuaca ekstrem, yang perlu diantisipasi adalah udara dingin.

Sebab, udara dingin dapat menyebabkan gangguan kesehatan seperti mimisan, batuk, pilek, dan bibir pecah-pecah yang menurunkan nafsu makan.

Kondisi ini tentu saja dapat mengganggu masyarakat yang juga khawatir dengan virus corona.

Bakal ada dua penyakit juga yang muncul selama udara dingin.

Pertamapenyakit bawaan yang telah dimiliki seperti sesak napas, pilek alergi, sinuitis, dan alergi kulit.

Keduapenyakit yang disebabkan langsung oleh udara dingin, seperti kulit kering, kulit telapak kaki pecah-pecah, bibir pecah-pecah, hingga mimisan. 

Baca Juga: Gejala Dehidrasi yang Harus Dikenali Saat Hadapi Perubahan Cuaca!

Potensi Hipotermia dan Penyakit Lainnya

Apabila tubuh terus mengalami paparan udara dingin, akan terjadi penurunan suhu tubuh atau hipotermia.

Masyarakat yang memiliki risiko tinggi akibat udara dingin meliputi orang usia lanjut, penderita komorbid, memiliki penyakit diabetes, gangguan jantung, dan pembuluh darah.

Agar terhindar dari penyakit tersebut, kita perlu menyiasati cuaca ekstrem ini dengan menjaga kondisi tubuh agar tetap prima.

Tips Menjaga Kondisi Tubuh

Ada sejumlah tips demi menjaga kondisi tubuh di saat cuaca ekstrem terjadi, misalnya dengan menutupi badan agar enggak kontak langsung dengan udara dingin.

Kita dapat menggunakan pakaian seperti jaket, kaos kaki, dan sarung tangan ketika berada di luar rumah.

Usahakan juga untuk menggunakan pakaian yang kering dan bersih, lalu ingat udara dingin dapat menyebabkan kulit menjadi kering, sehingga harus diolesi lotion pada kulit tangan dan telapak kaki agar kulit enggak mengering serta menimbulkan luka.

Baca Juga: Google Indonesia Umumkan 'Year in Search 2020'. Ada 'Tilik' Hingga Odading!

Selain itu, bibir dan lubang hidung juga diusahakan untuk selalu diolesi krim khusus agar enggak kering serta menimbulkan luka yang berujung pada menurunnya nafsu makan hingga mimisan. 

Terakhir, minum air putih yang cukup untuk menjaga tubuh supaya enggak kekurangan cairan. 

 

(*)