Bukan Minum 8 Gelas Sehari, Ini Cara Efektif Cukupi Cairan Tubuh!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 30 Desember 2020 | 09:10 WIB
Minum air putih (pro-belle.com)

CewekBanget.ID - Selama ini kita pasti sering mendengar saran ya girls, kalau cairan tubuh pengin terpenuhi harus minum air putih 8 gelas/2 liter sehari.

Padahal, untuk menghidrasi tubuh dengan cukup, ada beberapa cara yang lebih efektif yang bisa kita lakuka selain minum air putih 8 gelas per hari, lho!

Melansir Kompas,com, yuk ketahui cara yang paling efektif buat penuhi cairan tubuh. Jangan keliru!

Baca Juga: So Lucky! 7 Zodiak Ini Akan Bertemu Cinta Sejatinya di 2021. Kamu?

Kebutuhan asupan cairan tiap orang berbeda

Ada banyak faktor yang bisa menentukan asupan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti tinggi badan, iklim, tingkat aktivitas, pola diet, dan riwayat medis pribadi.

"Seseorang dengan riwayat batu ginjal, misalnya, mungkin perlu minum lebih banyak air untuk mencegah kembali pembentukan batu ginjal," kata Dr. Okeke-Igbokwe, dokter dan ahli kesehatan.

Kalau kita mengonsumsi makanan tinggi serat, tubuh membutuhkan lebih banyak cairan untuk memproses makanan.