Intip 5 Cara Menjaga Kesehatan Mata yang Gampang Kita Lakukan!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 30 Desember 2020 | 22:48 WIB
Mata iritasi (healthliving.today)

CewekBanget.ID - Penglihatan yang terganggu kerap menghambat aktivitas kita ya, girls. 

Meski tahu kalau penglihatan yang terganggu bikin aktivitas jadi terhambat, tapi kadang kita kurang menjaga kondisi mata dengan melakukan kebiasaan buruk.

Membaca sambil tidur, terlalu sering menatap layar kompoter, hingga menonton televisi terlalu dekat.

Itu sebabnya, penting bagi kita untuk menjaga kesehatan mata.

Lalu bagaimana sih cara biar mata kita tetap sehat? Berikut daftarnya: 

Baca Juga: Cegah Iritasi dan Infeksi Mata Karena Softlens dengan 4 Cara Ini!

Lakukan Pemeriksaan Rutin

Melakukan pemeriksaan rutin ke spesialis mata adalah langkah penting untuk mengetahi kondisi mata kita.

Spesialis mata bisa memberikan perawatan total, mulai dari pemeriksaan dan koreksi penglihatan hingga melakukan diagnosis sekaligus pengobatan terhadap gangguan mata.

Kita disarankan untuk melakukan pemeriksaan minimal satu tahun sekali atau saat kita mengalami gejala seperti penglihatan kabur, sakit mata, mata memerah, mata gatal, mata membengkak, dan iritasi di sekitar mata.

 

Lakukan Langkah Pencegahan

Penyakit mata adalah penyebab kebutaan nomor pertama.

Sebagian besar penyakit yang menyebabkan kebutaan, antara lain glaukoma dan diabetes.

Namun, kondisi tersebut bisa ditangani asalkan mendapatkan perawatan yang cepat dan tepat.

Kondisi semacam itu juga bisa dicegah dengan melakukan pemeriksaan rutin.

Baca Juga: Mau Bulu Mata Lentik & Tebal? Pakai Minyak Alami Buatan Sendiri Ini!

Kenakan Lensa yang Tepat

Lensa kontak

Mata yang lelah dan sakit kepala juga bisa terjadi akibat berkurangnya penglihatan.

Jika hal itu terjadi, segera lakukan pemeriksaan untuk mengetahui ukuran lensa yang tepat.

Penggunaan lensa yang sesuai sangat membantu mengatasi rasa enggak nyaman ketika memakainya.

Baca Juga: Muncul Bintik Putih di Bawah Mata? Ini Cara Alami Menghilangkannya!

Lindungi Mata Dari Sinar Matahari

Memakai kacamata hitam dan topi

Radiasi ultraviolet (UV) dari matahari juga bisa membahayakan mata.

Jika kita sering terpapar sinar UV, hal ini dapat meningkatkan risiko katarak atau bintik kuning pada permukaan putih mata, seperti pinguekula dan pterigium.

Paparan sinar UV juga bisa memicu penyakit mata seperti degenerasi makula, retinitis matahari, dan distrofi kornea.

Jadi, saat berada di bawah matahari, lindungi mata dengan menggunakan kacamata hitam atau kontak lensa yang bisa memblokir sinar UV.

Alat Pelindung dan Kacamata Selama Bekerja Atau Berolahraga

Mengenakan kacamata pengaman dan kacamata pelindung saat berolahraga atau bekerja menurunkan risiko cedera mata, kerusakan penglihatan, dan kehilangan penglihatan sepenuhnya.

Cara ini sangat membantu melindungi kesehatan mata dan menjaga fungsi penglihatan agar bekerja dengan baik.

Jangan lupa terapkan tips di atas agar mata tetap sehat ya, girls. 

(*)

Baca Juga: Garden Multi Sleek Pot: Produk Pertama dari House of Hur by Sunny Dahye yang Resmi Hadir di Indonesia!