Minum Air Putih Bisa Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 3 Januari 2021 | 07:00 WIB
Air putih (weightwatchers.com)

Minum air putih sebelum makan juga diyakini bisa menjadi metode yang efektif untuk mengontrol berat badan kita, sebab air melewati tubuh dengan cepat dan membantu mengisi perut sampai batas tertentu.

Hal tersebut memberi sinyal pada otak jika kita sudah kenyang dan enggak perlu makan terlalu banyak.

Selain itu, saat kita sedikit dehidrasi, otak sering salah mengirnya sebagai sinyal rasa lapar, padahal saat haus yang dibutuhkan oleh tubuh bukan makanan, melainkan hanyalah air.

Minum air dapat mengekang keinginan akan makanan yang bertepung, asin, manis, berasap, minuman beralkohol, dan soda.

Semua makanan dan minuman itu berbahaya bagi kesehatan, yang juga berkontribusi pada penambahan berat badan.

 

Dapat Membakar Lemak

Tubuh kita membakar lemak secara alami dan mengubahnya menjadi energi, yang disebut lipolisis.

Nah, minum air sangat penting untuk proses ini.

Lipolisis adalah cara tubuh untuk memecah lemak dengan langkah pertama dalam proses ini disebut hidrolisis, yaitu proses ketika tubuh menambahkan air ke lemak untuk membantu memecahnya.

Sebuah tinjauan tahun 2016 menemukan, meningkatkan asupan air dapat menyebabkan peningkatan lipolisis.

Oleh karena itu, minum air dapat meningkatkan metabolisme yang diyakini para peneliti berkaitan dengan penurunan berat badan.

Merangsang Metabolisme Tubuh

Beberapa penelitian menunjukkan kalau minum air dingin membantu meningkatkan metabolisme karena tubuh bekerja sedikit lebih keras saat mencoba menghangatkannya.

Nah, proses tersebut dapat membantu membakar lebih banyak kalori yang dikenal sebagai termogenesis.

Dalam sebuah studi kecil tahun 2013, para ilmuwan mengamati efek minum air sebanyak 500 ml dalam 30 menit sebelum sarapan, makan siang dan makan malam, yang dilakukan terhadap 50 cewek dengan kelebihan berat badan selama delapan minggu.

Peneliti menemukam bahwa para peserta kehilangan berat badan dan telah mengurangi Indeks Massa Tubuh (BMI) mereka tanpa melakukan perubahan gaya hidup atau perubahan pola makan lain di akhir penelitian.

Para peneliti kemudian menyimpulkan, penurunan berat badan ini adalah hasil dari termogenesis yang diinduksi oleh air.

Baca Juga: Terapkan 5 Cara Simpel Ini Buat Jaga Kesehatan Gusi. Rajin Minum Air Putih!