Produk Makeup Jangan Disimpan Terlalu Lama! Kapan Sebaiknya Dibuang?

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 17 Januari 2021 | 17:00 WIB
produk makeup (flickr.com)

Buang eyeliner setelah enam bulan, sebab kita enggak dapat mengelapnya dengan alkohol atau mengasahnya dan kandungan air yang lebih tinggi akan mengundang kuman masuk. 

Baca Juga: Super Mudah! Buat DIY Setting Spray Aloe Vera Biar Makeup Maskerproof!

Foundation

Memakai foundation

Kosmetik kedaluwarsa dapat menyebabkan reaksi alergi, jerawat, dan iritasi.

Untuk foundation, jenis botol pompa cenderung akan bertahan lebih lama daripada botol biasa karena isinya lebih aman dari kontaminasi.

Namun, jika foundation kita memiliki kemasan botol, cukup tuangkan produk ke spons atau tangan serta hindari meletakkan spons atau jari tepat pada lubang botol.

Foundation yang sudah kedaluwarsa memiliki perubahan tekstur, jadi jika kita melihat ada cairan bening di atas foundation, segera buang produk tersebut sekalipun kemasannya belum dibuka.

Jika foundation digunakan sebagai SPF, perlakukan seperti tabir surya dan buang enam bulan setelah kemasan dibuka.

Kosmetik Berbasis Krim

Apa pun yang enggak kering dan bertekstur bubuk memiliki cukup cairan di dalamnya untuk kedaluwarsa dalam waktu enam bulan.

Berlakukan aturan yang sama pada beberapa produk seperti concealer batang, jar, atau tabung.