Manfaat minum susu sebelum tidur: Menunda lapar
Kerap merasa lapar menjelang waktu tidur? Atau kerap terbangun di malam hari karena lapar?
Sebagai solusinya, kita bisa mengonsumsi susu sebelum tidur, girls.
Minum susu menjaga perut tetap kenyang saat tidur, sehingga kebiasan terbangun di malam hari karena lapar bisa dicegah.
Itu karena minum susu memberikan banyak nutrisi, protein dan mineral yang cukup bagi tubuh sampai esok pagi. Bikin tidur jadi lebih nyenyak, deh!
Baca Juga: Azriel Kangen Nyusul Sarah Menzel ke Bali, Bunda Ashanty Enggak Tega!
Manfaat minum susu sebelum tidur: Membantu penyerapan kalsium
Enggak hanya itu, minum susu sebelum tidur bisa memudahkan penyerapan kalsium ke dalam tubuh.
Yup! kebiasaan minum susu sebelum tidur pun membantu kita terhindar dari osteoporosis, lho!
Itu dia manfaat yang bakal kita dapat kalau rutin minum susu sebelum tidur.
Kalau bekum terbiasa, yuk mulai jadikan minum susu sebelum tidur jadi kebiasaan, yaa!
(*)