Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dan 4 Manfaat Buah Pir Bagi Kesehatan!

By Elizabeth Nada, Selasa, 16 Februari 2021 | 22:15 WIB
Buah Pir miliki manfaat tak terduga untuk kesehatan (Tribun Manado - Tribunnews.com)

1. Bantu tingkatkan daya tahan tubuh

Kandungan vitamin C pada buah pir bermanfaat untuk bantu meningkatkan daya tahan tubuh kita, girls.

Dilansir dari Bobo.grid.id, vitamin C dalam buah pir mengandung zat antioksidan kuat, yang melawan mampu kerusakan sel akibat radikal bebas dan stres oksidatif.

Vitamin C juga bermanfaat menjaga metabolisme kita tetap sehat dan juga memperbaiki jaringan yang rusak di dalam tubuh.

Selain itu, dilansir dari Alodokter.com, tingginya kadar flavonoid, vitamin K dan tembaga pada buah pir juga bermanfaat untuk melawan peradangan. 

Tubuh jadi lebih fit dan enggak mudah terserang penyakit, deh.

Baca Juga: Capricorn dan 2 Zodiak Ini Sering Dianggap Pemalu. Ada Zodiakmu?

2. Jaga kadar gula darah dan turunkan tingkat kolesterol

Mengonsumsi pir memang jadi salah satu cara memenuhi kebutuhan serat harian. 

Enggak hanya itu, dilansir dari Bobo.grid.id, serat pada buah pir juga berperan menjaga kadar gula darah yang sehat.

Oiya, pir juga mengandung serat pektin yang larut dalam air, lho! Serat pektin berfungsi untuk membantu menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh.