CewekBanget.ID - Selama pandemi, berbagai kebiasaan dan aktivitas kita sehari-hari jadi makin terbatas akibat kita diimbau untuk meminimalisir kontak dengan orang lain.
Kita pun secara sadar atau enggak sadar membangun kebiasaan baru selama beraktivitas dari rumah.
Tapi coba cek lagi deh, jangan-jangan kebiasaan kita berikut ini justru berisiko membawa kita pada depresi!
Baca Juga: Teman Alami Depresi? Ini 4 Tips & Cara Sederhana Untuk Membantunya
Makan Makanan Instan
Hayo, siapa yang doyan ngemil keripik atau makanan instan lainnya?
Fyi, ternyata jenis makanan seperti ini justru rentan membuat mood kita turun, lho.
Sebaliknya, menu diet yang lebih sehat dapat mengurangi risiko depresi.
Yuk, ubah kebiasaan mengonsumsi makanan instan dan junk food dengan makan lebih banyak buah-buahan dan sayuran!