Siklus Pre-Menstruasi dan 3 Faktor Penyebab Payudara Terasa Nyeri!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 10 Maret 2021 | 13:00 WIB
Payudara (patient.info)

Kista Payudara

Seiring bertambahnya usia perempuan, jaringan payudara akan berganti menjadi lemak.

Nah, efek sampingnya, kista dan jaringan berserat lainnya akan ikut berkembang.

Kondisi ini juga diketahui sebagai perubahan fibrokistik atau fibrokistik jaringan payudara.

Fibrokistik payudara bisa menyebabkan nyeri meski enggak selalu demikian kasusnya.

Baca Juga: Ahli: Bukan Cuma Fisik, Kanker Payudara Juga Pengaruhi Psikis Pasien

Nyeri Payudara Extramammary

Meski rasanya datang dari payudara, sebetulnya nyeri yang satu ini berasal dari lokasi lain di sekitar payudara.

Nyeri payudara yang satu ini bisa disebabkan oleh aktivitas berat seperti mengangkat beban.

Nyeri dapat mereda setelah kita beristirahat, menggunakan obat-obatan nonsteroid anti-inflamasi (NSAIDs), dan kadang suntik kortison.

 

(*)