Resep Jus Penambah Energi yang Baik Diminum Saat Sahur. Biar Puasa Kuat!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 29 April 2021 | 03:00 WIB
Jus pisang dan yoghurt (lilluna.com)

CewekBanget.ID - Apa yang kita konsumsi saat sahur sangat mempengaruhi energi sepanjang kita puasa.

Maka dari itu kita enggak bisa sembarangan mengonsumsi makanan dan minuman yang enggak sehat.

Sebenarnya ada banyak banget makanan ataupun minuman yang bisa kita konsumsi saat sahur yang bisa menambah energi kita saat puasa, lho!

Berikut ini ada dua resep jus penambah energi yang bisa kita konsumsi saat sahur. Bikinnya super gampang!

Baca Juga: Allianz Indonesia Ikut Andil Sukseskan Vaksinasi COVID 19 Bareng OJK

1. Jus pisang dan yoghurt

Jus pisang dan yoghurt

Jus campuran pisang dan yoghurt ternyata baik untuk sistem kekebalan tubuh kita.

Kedua campuran ini juga kaya probiotik, vitamin D, kalsium, dan baik buat sistem pencernaan kita.

Bahan-bahan:

- 1 buah pisang, dipotong-potong

- 200 ml yoghurt

- 150 gr es batu

Cara membuat:

Cara bikinnya gampang banget! Tinggal masukkan pisang, yoghurt, dan es batu ke dalam blender. Lalu blender semuanya hingga tercampur rata.

Minuman penambah energi siap disantap!

Baca Juga: 5 Hal yang Dilarang Saat Puasa Ini Pantang Dilakukan Lagi Setelah Ramadan Usai!

2. Jus timun dan tomat

Jus timun dan tomat

Jus timun dan tomat ternyata baik untuk memperkuat jaringan penghubung antara bagian-bagian tubuh, mulai dari otot, hingga tulang.

Kedua bahan yang gampang ditemukan di mana aja ini juga bisa menambah energi biar kita makin kuat puasa sampai bedug maghrib tiba!

Bahan-bahan:

- 1 buah timun besar atua 3 timur kecil

- 2 buah tomat merah

- daun parsley secukupnya

Cara membuat:

- Cuci semua bahan, potong kecil-kecil sesuai kebutuhan.

- Ambil sarinya menggunakan juicer

- Tuang ke dalam gelas, siap disajikan. Kalau mau disajikan dingin, letakkan di lemari pendingin selama beberapa menit, ya!

Nah, itu tadi beberapa resep jus penambah energi yang bisa kita minum saat sahur. Selamat mencoba, girls! (*)

Baca Juga: Terkuak! Ini Alasan Amanda Manopo Enggak Follow Akun Siapapun Di Instagram