4. Jeruk nipis
Selain itu, jeruk nipis juga bisa mengandung vitamin C sebanyak 27 mg/100 g jeruk, kalsium sebanyak 40 mg/100 g jeruk, dan fosfor sebantak 22 mg.
Oleh karena kandungannya, jeruk nipis dilaporkan memiliki efek farmakologis berupa anti-demam, anti-inflamasi, anti-bakteri, dan mengurangi batuk.
Untuk mengobati batuk, air perasan satu buah bisa diminum begitu saja, atau bisa juga dicampur lebih dulu dengan air kelapa hijau muda.
5. Madu
Menurut Medical News Today, sebuah studi membandingkan anak-anak batuk yang diberi madu dan obat batuk jenis dextromethorphan.
Penelitian tersebut mengungkap, obat batuk herbal berupa madu terbukti lebih memberikan efek lega di tenggorokan ketimbang dextromethorphan.
Cara menggunakan madu untuk mengobati batuk herbal cukup mudah.
Campurkan dua sendok teh madu dengan air hangat atau teh herbal.
Minum ramuan obat batuk herbal ini sekali atau dua kali sehari untuk meredakan gejala batuk.
Karena sudah tahu bumbu dapur pereda batuk, lebih baik jangan minum obat lagi, ya!
Baca Juga: Ternyata Ini Cara Alami Hilangkan Gatal Tenggorokan & Sakit Tanpa Obat
(Ulfa/Sajiansedap.grid.id)
Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul "5 Bumbu Dapur ini Bisa jadi Makanan untuk Obat Batuk yang Lebih Ampuh dari Obat Warung! Wajib Tahu!"
(*)