Multitalenta Banget, Cinta Laura: Apapun Kalau Diminta Ikut, Aku Bisa!

By Novita Caesaria, Rabu, 9 Juni 2021 | 09:30 WIB
Cinta Laura rilis lagu 'Caliente' (Foto: Instagram/ @claurakiehl)

Baca Juga: 5 Fakta Cho Yi Hyun, Calon Pemeran Utama Cewek Drama School 2021

Ngefans sama J Balvin

"Ya totally i love J Balvin. Yang bikin aku sedih musik reggae pada tahun itu belum besar di Indonesia," kata Cinta Laura.

Dia juga menjelaskan kalau J Balvin adalah salah satu musisi yang angka streaming-nya pernah tertinggi di dunia mengalahkan Drake dan Justin Bieber.

"He's really big and talented and i would love to collaborate with him," ungkap Cinta Laura.

Risih ditanya 'kewarganeraan mana?'

"Aku rasa kalian enggak perlu nanya itu lagi, aku kewarganegaraan Indonesia," jawab Cinta cepat.

Cinta menjelaskan kalau dia enggak akan bisa membuat KTP, NPWP, hingga SIM kalau bukan berkewarganegaraan Indonesia.

"Aku bakal bolak-balik luar negeri untuk urus visa kalau bukan berkewarganeraan Indonesia. Just chill guys," pungkas Cinta.

Masih banyak informasi menarik dari Cinta Laura, yuk simak video selengkapnya di sini!

(*)