3 Cara Mudah Rachel Vennya untuk Redakan Efek Sunburn pada Kulit!

By Novita Caesaria, Selasa, 20 Juli 2021 | 14:10 WIB
Rachel Vennya punya tips ampuh untuk meredakan efek sunburn pada kulit! (Foto: Instagram/ @rachelvennya)

CewekBanget.ID - Banyak aktivitas di luar ruangan berisiko bikin kulit kita terbakar teriknya sinar matahari, girls!

Tapi tenang, Rachel Vennya punya 3 cara yang super simpel untuk mengatasi kulit yang kebakar matahari.

Yuk langsung simak artikelnya, lalu jangan lupa mencoba tips dari Rachel Vennya ya!

Baca Juga: HOT: Kris Wu Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Beberapa Korban Masih di Bawah Umur!

Berendam pakai air dingin

Rachel Vennya punya kebiasaan kalau habis terkena matahari yang sebabkan sunburn, setelahnya dia langsung berendam air dingin.

Melansir dari Health Line, sunburn pada dasarnya peradangan pada kulit girls.

Nah salah satu cara termudah untuk mengatasi peradangan pada kulit adalah mendinginkan area yang terpapar panas.

Salah satu caranya adalah dengan mengompres menggunakan air dingin!

Baca Juga: Stunning! Ini Wakil Ghana di Miss Supranational 2021, Veronica Adu Nti

Pakai minyak zaitun sebelum tidur

Setelah berendam dengan air dingin, Rachel Vennya menggunakan minyak zaitun setiap malam sebelum tidur.

Setelah berjemur kulit kita berisiko menjadi lebih kering girls, minyak zaitun bisa kita gunakan sebagai lotion atau pelembap.

Enggak cuma sebagai pelembap, minyak zaitun juga bisa dicampurkan dengan scrub alami, seperti gula atau oatmeal untuk membantu eksfoliasi kulit.

Baca Juga: Top 3 Zodiak Paling Beruntung Minggu Ini, 19-25 Juli 2021. Hore!

Pakai pelembap setiap hari

Menjaga kelembapan kulit emang penting banget.

Seperti yang telah dijelaskan kulit yang terbakar sinar matahari bisa jadi kering girls!

Kulit yang kering bisa menyebabkan permasalahan kulit lainnya. Oleh karena itu Rachel Vennya selalu menggunakan moisturizer setiap pagi hari.

Yuk simak tips selengkapnya mengatasi kulit terbakar akibat sunburn dari Rachel Vennya di sini!

(*)