Wajan Masakan Bisa Bikin Kanker? Ini Cara Mencegahnya dari Chef Nausa

By None, Senin, 23 Agustus 2021 | 21:15 WIB
wajan masakan (Pixabay.com)

Food content creator bernama Nausa Carnavian yang populer dengan panggilan akrab 'Chef Nausa' di Tiktok juga menyinggung soal bahan alumunium pada wajan.

Menurutnya, bahan alumunium yang terksepos dari wajan yang lapisan anti lengketnya sudah tergores dapat menimbulkan residu-residu berbahaya jika dikonsumsi.

Sekalipun beberapa sumber menyebutkan bahwa penggunaan wajan berlapis teflon relatif aman, akan tetapi beberapa orang lebih memilih untuk mencegah daripada mengobati.

Nah tips dari Chef Nausa ini bisa kita ikuti agar wajan yang digunakan lebih awet dan tetap aman digunakan.

Menurut Tiktoker yang akrab dipanggil Baba oleh pengikutnya ini, harga bukan menjadi penentu kualitas wajan.

Baca Juga: Masak Besar untuk Lebaran, Prilly Latuconsina Sekalian Berbagi Resep!

Lebih lanjut, dia menyarankan untuk tidak lagi menggunakan wajan jika sudah tergores.

Agar tidak mudah tergores, wajan dengan lapisan anti lengket tidak boleh digunakan di api yang terlalu panas.

Sebaiknya, wajan tidak digunakan bersamaan dengan sendok atau alat lainnya yang dapat merusak lapisan anti lengketnya.

Sebisa mungkin saat memasak kita menghindari penggunaan sendok atau sutil berbahan besi atau stainless steel. Sebagai gantinya, gunakan sendok berbahan kayu atau silikon.

Menurut Chef Nausa, kini sudah ada teknologi Hard Anodizing yang membuat alumunium dan lapisan anti lengket pada wajan menjadi lebih keras dan tidak mudah mengelupas.

Artikel Ini Sudah Tayang di Parapuan.co dengan Judul, "Cara Merawat Wajan ala Chef Nausa Agar Tidak Sebabkan Kanker."

(*)