Gegar Otak dan 4 Hal Ini Bisa Jadi Penyebab Kita Mengalami Pusing!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 11 Oktober 2021 | 14:30 WIB
Ilustrasi sakit kepala (yahoo.com)

Gegar Otak

Kalau kepala kita pernah terbentur sesuatu baru-baru ini, misalnya lemari dapur atau tembok, rasa pusing yang melanda kita menandakan kita mengalami gegar otak.

Kebanyakan gegar bersifat ringan, tapi otak kita mungkin jadi cedera karenanya dan sebaiknya kita berkonsultasi kepada ahli jika mengalami pusing atau sakit kepala setelah benturan.

Kita mungkin butuh beberapa jam hingga berminggu-minggu untuk dapat pulih dari gegar otak.

Baca Juga: Parfum Bisa Menimbulkan Masalah Pernapasan? Ini Alasan Ilmiahnya!

Infeksi Telinga Dalam

Penyakit pada telinga juga dapat berpengaruh terhadap kepala dan menyebabkan pusing.

Saat mengalami infeksi di dalam telinga, kita juga bakal menyadari sebelah pendengaran kita hilang, serta kita merasa mual hingga mengalami vertigo ringan.

Infeksi ini biasanya dipengaruhi kondisi kesehatan seperti pilek atau flu.

Kalau kita mengalaminya, periksakan diri ke dokter.

 

(*)