Pandemi Bukan Halangan, Gini Tips Berbisnis Kreatif Sejak Remaja!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 1 November 2021 | 18:45 WIB
Ilustrasi bisnis (foto : pixabay.com)

Sementara menurut Marsella, kreativitas adalah kunci untuk terus berinovasi dalam menjalankan usaha kita.

"Creativity itu core," kata Marsella, "Banyak sekali brand yang mementingkan diskon atau promosi, sedangkan SOMETHINC mengedepankan creative stories."

"Be eccentric, banyak brand atau talent supporter yang memperhatikan kreativitas kita," kata Marsella, "Banyak banget peluangnya kalau enggak berhenti berusaha."

IdeaFest 2021

Sejumlah pembicara dalam virtual press conference IdeaFest 2021

Membahas soal industri kreatif di tengah pandemi, Samara Live kembali menggelar ajang IdeaFest dengan tema 'The Future of X' pada tanggal 18-28 November 2021 mendatang.

IdeaFest 2021 hadir dengan tema tersebut untuk menyambut optimisme masa depan yang baru dengan wawasan dan ide-ide baru yang akan disampaikan oleh sejumlah insan kreatif Indonesia dan juga internasional.

Selain itu, 'The Future of X' juga menandakan perjalanan 10 tahun IdeaFest dan kontribusi untuk terus menjadi wadah wawasan dan ide-ide kreatif dari seluruh insan kreatif lokal dan global. 

Tahun ini, IdeaFest hadir dengan konsep hybrid yang merupakan perpaduan offline dan online melalui arena virtual Jagat.Livedunia metaverse yang akan memberikan pengalaman baru dan lebih interaktif.

IdeaFest tahun ini juga akan menghadirkan sejumlah figur kreatif dari dalam dan luar negeri seperti Tablo, Brian McGinn, Jupaka, Asep Balon, Luluk HF, Max Mandias, Marsani Bapak2ID, Arawinda Kirana, dan Dee Lestari. 

 

(*)